Madrasah Ibtidaiyah Arahkan Siswanya Belajar Pertanian di BRMP Bali
Denpasar, 16 Oktober 2025 - Sejumlah siswa Madrasah Ibtidaiyah didampingi para guru kunjungi BRMP Bali untuk belajar mengenal dunia pertanian.
Kunjungan mereka diterima oleh Ketua Tim Kerja Layanan Penerapan Modernisasi Pertanian beserta beberapa staf BRMP Bali lainnya. Kedatangan siswa pun langsung diarahkan ke Taman Agro Eduwisata untuk mengenal beberapa display tanaman yang ada.
Sekolah Madrasah Ibtidaiyah yang berada di bawah naungan yayasan Elbadar Bintang Cendekia, berharap dengan mengunjungi BRMP Bali mereka bisa memperkenalkan dunia tanaman kepada siswanya sejak dini dan harapannya lainnya nanti bisa diterapkan di lingkungan keluarga sebagai sumber pangan keluarga. "Kegiatan ini dalam rangka mendukung program pembelajaran kontektual dan penguatan profil Pelajar Pancasila. Kami mengucapakan terimakasih atas sambutan dan fasilitasi dari BRMP Bali" ungkap Kepala Sekolah.
Ketua Tim Kerja Layanan Penerapan Modernisasi Pertanian BRMP Bali, drh. Putu Agus Kertawirawan, M.Si., mewakili Kepala Balai menyampaikan bahwa BRMP Bali menyambut baik keinginan sekolah untuk memperkenalkan dunia pertanian kepada siswa sejak usia dini. "Kami akan memandu dan membimbing para siswa bagaimana belajar bertani yang baik, mulai dari pengenalan berbagai macam tanaman buah dan sayuran, dan cara memelihara tanaman, sampai dengan cara memelihara ikan ada di sini" ujarnya.
Usai itu para siswa dan guru langsung diarahkan oleh staf pemandu dari BRMP Bali dan mahasiswa magang untuk praktek langsung di Taman Agro Eduwisata. Merekapun terlihat sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. Suasana santai dan penuh keakraban antara siswa, guru dan pemandu di lapangan membuat siswa merasa sangat betah.
Tim Agro Eduwisata BRMP Bali